Kamis, 13 September 2018

Mengenal Fungsi-fungsi toolbox pada CorelDraw

Fungsi - fungsi Toolbox  di CorelDraw

Para pembaca yang budiman kali ini saya akan berbagi sedikit ilmu yang saya ketahui tentang "fungsi-fungsi toolbox yang ada di CorelDraw". Sebelum saya menjelaskan fungsi-fungsi tersebut apakah kalian tahu apa itu toolbox? Toolbox adalah sebuah kotak yang berisi macam-macam tools atau alat. Berada di sebelah kiri lembar kerja (secara default), yang dimana tools-tools tersebut berfungsi untuk membuat dan memodifikasi objek sesuai dengan yang kita inginkan.. agar anda lebih mudah mengetahui semua fungsi-fungsi yang ada yang ada pada menu toolbox CorelDraw, baiklah langsung berikut ini adalah fungsi-fungsi toolbox CorelDraw.

 
 1. Pick Tool adalah tool yang berfungsi untuk menyeleksi, mengubah posisi dan ukuran serta memutar objek yang dipilih. 

 2. Shape tool merupakan tool berfungsi untuk menyunting (mengubah) bentuk objek dengan manipulasi titik.  Pada shape tool sendiri terdapat tool lain seperti : 
a.) Smudge Brush : merupakan tool yang berfungsi untuk mengubah bentuk objek dengan cara menyeret objek pada sepanjang garis luarnya.
 b.) Roughen Brush : merupakan tool yang berfungsi untuk mengubah objek vektor dengan hasil berupa bentuk tidak teratur atau kasar.
c.) Free Transform : merupakan tool yang berfungsi untuk memutar, memiringkan dan memperbesar atau mengecilkan objek dengan skala yang bebas.


 3. Crop Tool  berfungsi untuk memotong sebuah objek.
     a.) Knife tool,
untuk memotong sebuah objek juga namun membentuk sebuah irisan
     b.) Erase tool, untuk menghapus sebuah objek
     c.) Virtual segmant delete, untuk menghapus objek


4. Zoom Tool, untuk memperbesar tampilan objek.

5. Freehand Tool, untuk menggambar garis besar.
    a.)  Bazier tool, untuk membuat garis juga dan titik-titik hubung
    b.)  Artistic media tool, untuk membuat garis artistik
    c.)  Pen tool, bisa untuk membuat garis lengkung dan juga kurva dengan hubungan titik-titik.
    d.)  Polyline tool, untuk menggambar objek pada pola tertentu 

    e.)  3 point curve tool, untuk menggambar kurva
    Interaktive connector tool, untuk menggaambar garis hubung
    Dimension tool, untuk membuat garis keterangan lengkap sebgai keterangan panjang garis.


Freehand tool ini lumayan penting karena sering di gunakan dalam photo editing pada coreldraw jadi harap anda harapkan betul tentang freehand tool ini sebelum anda menggunakan freehand tool yang cukup rumit lagi sesuai kehandalannya, anda bisa membeli freehand tool yang lebih handal dan dan canggih lagi pada penyedia jasa hal tersebut.


6. Smart Fill Tool, berfungsi untuk memberi warna.
    a.) Smart Drawing Tool, berfungsi untuk menggambar

7. Rectangle Tool, berfungsi untuk menggambar objek persegi panjang atau kotak.
    a.) 3 Point Rectangle Tool, berfungsi untuk membuat objek persegi panjang dengan tiga titik

8. Elipse Tool, berfungsi untuk membuat sebuah lingkaran.
    a.) 3 Point Elipse Tool, untuk membuat sebuah lingkaran namun dengan menggunakan tiga titik

9. Polygon Tool, untuk membuat sebuah objek berupa poligon atau segi, bisa segi 3,4,5 dan seterusnya.
    a.) Star tool, membuat bintang
    b.) Complex star tool, membuat sebuah objek bintang dengan segi banyak
    c.) Graph paper tool, untuk membuat table/grafik
    d.) Spiral tool, untuk mmbuat objek berbentik spiral


10. Text Tool, untuk membuat sebuah teks atau tulisan.
11. Basic Shapes Tool, untuk menggambar flowchart yang mana bentuknya bisa saja untuk diubah.
      a.) Arrow shapes tool, untuk membuat panah hubung flowchart
      b.) Flowchart shapes tool, untuk menggambar flowchart dengan bentuk yang standar


12. Table Tool, untuk membuat sebuah table.

13. Blend Tool, untuk membaurkan dua objek.
      a.) contour tool, untuk membuat kontur
      b.) distort tool, untuk membuat distorsi
      c.) drop shadow tool, untuk memberi bayangan
      d.) envelope tool, untuk membuat objek yang dapat dilipat
      e.) extrude tool, untuk efek 3d atau tiga dimensi
      f.) transparansi, untuk  membuat efek transparansi


14. Eyedroopper tool, berfungsi untuk memberi komposisi warna pada objek
      a.) Paintbucket, untuk memberi warna objek dari eyedropper







15. Outline pen tool, berfungsi untuk membuat garis pena.
      a.) outline color tool, untuk mengatur jenis line/garis
      b.) none, kosong berarti meniadakan garis
      c.) hairline, untuk membuat garis bayang
      1/2 pt, garis berukuran setengah pt, anda juga bisa memilih hingga 24 pt
      color tool, untuk menampilkan dialog warna.


16. Uniform fill, befungsi untuk memberi warna pada objek.
      a.) fountain fill tool, untuk memberi efek warna yang semakin kabur
      b.) pattern fill tool, untuk memberi warna efek pattern
      c.) texture fill tool, untuk memberi warna efek tekstur
      d.) postScript fill tool, untuk menampilkan dialog fill
      e.) none, untuk meniadakan warna pada objek
      f.) color docker, untuk menampilkan jendela warna
 

17. Iinteractive fill tool, untuk memberi interaksi warna pada fill, isi pada objek dan textur.
      a.) Mesh fill, berfungsi untuk memberi interaksi warna pada objek

Ok demikianlah Fungsi-fungsi toolbox pada corelDraw, semoga bermanfaat.






 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar